Manfaat Makan Ikan untuk Ibu Menyusui
Manfaat Makan Ikan untuk Ibu Menyusui Sama halnya ketika masih hamil, ibu menyusui juga perlu mengonsumsi makanan bergizi dan tinggi protein. Apalagi ASI merupakan sumber nutrisi terbaik untuk bayi, terutama di 6 bulan pertama kehidupannya. Ada banyak makanan tinggi protein yang bagus dikonsumsi oleh ibu menyusui, salah satunya ikan. Kenapa? Berikut penjelasannya: 1. Mengoptimalkan Perkembangan Otak Bayi Kandungan asam lemak omega 3, DHA, dan EPA yang terdapat pada ikan sangat bermanfaat bagi perkembangan syaraf otak si kecil salah satunya meningkatkan koordinasi antara mata dan tangan sejak dini. 2. Mengurangi Depresi Asam lemak omega 3 yang terdapat pada ikan dipercaya dapat mengurangi depresi. Dimana 80% wanita pasca melahirkan sering mengalami baby blues, yakni perubahan suasana hati setelah kelahiran yang bisa membuat ibu merasa terharu, cemas, hingga mudah tersinggung. 3. Mencukupi Kebutuhan Vitamin D Sebenarnya vitamin D bisa saja didapat dari paparan sinar matahari di pagi ha